Kamis, 24 Desember 2015

EC Book Aplikasi Smartphone untuk Buku Pelajaran

Dengan adanya kemajuan teknologi, bisa kita manfaatkan untuk mempermudah keseharian kita. Termasuk dalam dunia pendidikan. Aplikasi untuk smartphone yang berbasis android ini merupakan salah satu aplikasi yang dapat membantu siswa untuk membaca atau belajar buku buku pelajaran dengan mudah.

Cukup dengan menggunakan satu smartphone ataupun tablet para siswa bisa membaca semua buku - buku pelajaran dalam satu genggaman.

EC Book merupakan aplikasi berbasis android yang diperkenalkan oleh Evercoss berisi buku - buku pelajaran dari tingkat SD hingga SMU/SMK. Buku - buku yang tersedia merupakan buku yang telah diverifikasi sesuai dengan kurikulum terbaru Kemendukbud Indonesia.

Berikut yang kita lakukan dengan EC Book :

  • Dengan mendownload dan menginstall EC Book, para siswa bisa belajar berbagai macam buku pelajaran dengan satu smartphone.
  • Dengan aplikasi ini para siswa dapat memilih dan mendownload buku - buku yang sesuai dengan jenjang pendidikannya untuk dimasukkan dalam rak bukunya atau dalam koleksinya.
  • Dengan aplikasi ini para siswa bisa memanfaatkan fitur untuk menandai bagian-bagian penting pada tulisan tertentu dengan semacam stabilo, coretan, garis bawah, mengcopy tulisan dan mencetak(print). Dan untuk melompat kehalaman tertentu, bisa menggunakan fitur search page.

Demikian sedikit informasi tentang aplikasi smartphone yang berbasis android untuk dunia pendidikan. Dengan adanya aplikasi semacam ini, diharapkan para siswa lebih mudah dalam belajar sehingga lebih berprestasi dan membawa kemajuan pada dunia pendidikan Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Harap berkomentar dengan kata kata yang baik dan sopan ya..:)