Minggu, 24 Februari 2013

Berbagai Cara Mengcopy pada Microsoft Excel

Dalam penulisan rumus(formula) maupun input data pada Microsoft Excel, biasanya akan ada formula yang sama maupun data yang sama. Tentunya tidak efektif(memakan waktu) jika kita menuliskan formula ataupun data yang sama secara manual Apalagi untuk data-data yang jumlahnya sangat banyak. Maka solusinya adalah kita memasukkan satu data atau menuliskan satu formula dan mengcopy atau menyalinnya ke cell yang akan kita isi dengan formula atau data yang sama. Pada gambar dibawah ini, kita akan menghitung luas, yaitu dari cell C4 sampai C9


Maka kita cukup meletakkan satu formula saja pada cell C4, sedangkan cell C5 sampai cell C9 kita isi dengan cara mengcopy atau menyalin.

Isikan formula pada cell C4. Kita gunakan perkalian panjang kali lebar, yaitu perkalian cell A4 dengan cell B4, maka formulanya menjadi =A4*B4

Setelah cell C4 terisi, selanjutnya kita akan mengcopy formula tersebut ke cell C5 sampai cell C9. Beberapa alternatif cara untuk melakukan hal ini adalah.

Cara ke 1

Klik cell C4. Tekan Ctrl+C(Ctrl dan huruf C bersamaan). Sorot(blok) cell C5 sampai C9. Tekan Ctrl+V(Ctrl dan huruf V bersamaan). Maka proses mengcopy telah selesai.

Cara ke 2

Klik kanan cell C4, dari list yang muncul klik Copy. Sorot (blok) C5 sampai C9,trus klik kanan. Dari list yang muncul klik Paste.

Cara ke 3

Klik cell C4. Kemudian dari Tab Home, pada Ribbon Clipboard, klik icon Copy(icon berbentuk dua kertas). Sorot(blok) cell C5 sampai cell C9. Kemudian dari Clipboard klik Paste

Cara ke 4

Klik cell C4. Kemudian geser mouse ke pojok kanan bawah dari cell C4 sampai membentuk tanda + lalu klik dan tahan (drag ke bawah sampai cell C9

Itulah beberapa cara yang bisa kita manfaatkan untuk mengcopy pada Microsoft Excel. Pada pembahasan selanjutnya akan kita bahas bagaimana mengcopy dengan opsi(pilihan) tertentu. Misalnya saja, suatu saat kita ingin mengcopy hanya valuenya saja tanpa mengambil rumusnya,atau hanya ingin mengcopy formulanya saja tanpa mengcopy format cellnya. Nah untuk melakukan itu pada Microsoft Excel ada Paste Special maupun Paste Option. Inilah yang akan di bahas nanti.


Bisnis Penjualan Pulsa 4 Langkah Mudah Membuat Website
Bagi kamu-kamu yang ingin berbisnis penjualan pulsa, ini solusinya. Ayo gabung disini saja. Harga murah,transaksi cepat,transaksi 24 jam. Bisa memilih mau jadi Dealer atau hanya menjadi Agen. Fasilitas Web Replika untuk promosi. Dari setiap transaksi di sisihkan Rp 25 untuk sedekah. Bagi Anda yang pemula dan ingin belajar membuat website, sekaligus bisa mendapat penghasilan tambahan, disini tempatnya. 4 langkah mudah membuat website.HTML,PHP, My SQL.
By Bening Hati

2 komentar:

Harap berkomentar dengan kata kata yang baik dan sopan ya..:)